NKRITERKINI.COM, RUNDENG – Kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Koramil 0118-02/Rundeng. Sertu CN L...
NKRITERKINI.COM, RUNDENG – Kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Koramil 0118-02/Rundeng. Sertu CN Limbong turun langsung membantu warga Desa Belukur Makmur, Kecamatan Rundeng, kKota Subulussalam, dalam pembuatan sumur bor sebagai upaya pemenuhan kebutuhan air bersih, Senin (26/01/2026).
Di tengah aktivitas warga, kehadiran Babinsa bukan sekadar memberikan bantuan tenaga, tetapi juga menyemangati masyarakat agar tetap kompak dan pantang menyerah. Kebersamaan terlihat jelas saat Babinsa dan warga bekerja bahu-membahu demi kepentingan bersama.
Pembuatan sumur bor ini sangat diharapkan warga, terutama untuk mengantisipasi keterbatasan air bersih saat musim kemarau. Air bersih menjadi kebutuhan vital yang menunjang kesehatan dan aktivitas sehari-hari masyarakat desa.
Babinsa menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesulitan yang dihadapi warga di wilayah binaan. Melalui keterlibatan langsung di lapangan, Babinsa ingin memastikan masyarakat benar-benar merasakan kehadiran dan manfaat TNI.
Dengan kegiatan ini, kemanunggalan TNI dan rakyat terus terjalin erat. Diharapkan sinergi yang harmonis antara Babinsa dan masyarakat dapat menciptakan desa yang aman, sejahtera, serta mandiri. (Pendim)

