SERANG - SMK Yaumin Multi Program Cikande yang beralamat di Kampung Pabuaran Desa Cikande Kecamatan Cikande Kabupaten Serang, Banten mempe...
SERANG - SMK Yaumin Multi Program Cikande yang beralamat di Kampung Pabuaran Desa Cikande Kecamatan Cikande Kabupaten Serang, Banten memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang Ke – 77. Rabu (17/08/2022).
Kegiatan dilakukan di lapangan Yayasan Terpadu Modern (YTM) Ahkamul Hakimin dengan peserta dari lembaga di bawah naungan Yayasan baik MTs, MA, dan SMK Yaumin.
Adapun Inspektur Upacara langsung oleh Ketua umum Yayasan Ustad Haris Ubaidilah, S.Pd.I. dengan seluruh petugasnya dari unsur dewan guru.
Dalam amanatnya beliau menekankan tentang pentingnya memupuk persatuan dan kesatuan sejak dini.
"Persatuan dan kesatuan sangat penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara karena Allah tidak Akan merubah suatu kaum kecuali kaumnya itu sendiri yang merubahnya," ungkapkan.
"Selain upacara juga di meriahkan beberapa kegiatan perlombaan guna memperingati HUT RI di antaranya perlombaan Balap karung, lomba kelereng, makan kerupuk serta beberapa cabang olahraga," tutur Muhammad Nurjaman, S.Pd.i selaku Kepala SMK Yaumin Multi Program Cikande sekaligus Ketua panitia.
"Sudah menjadi tradisi di tengah masyarakat, HUT Kemerdekaan Republik Indonesia dimeriahkan dengan berbagai perlombaan," tambahnya. (Mr Karyono).